Kamis, 18 Desember 2014

Membersihkan Malware Video ‘Wanita Mabuk Setelah Pesta’ di Facebook






  
      

Sudah sepekan tautan video gadis mabuk setelah pesta menjamur di halaman facebook, namun tahukah Anda jika ini adalah Malware? 
Dilansir dari Tribunnews.com (09/12/2014), tautan video berjudul gadis mabuk setelah pesta tersebut sengaja dibuat dengan vulgar agar pengguna Facebook tergoda untuk meng-klik-nya. Sebuah tindakan yang tidak hanya membuat Anda menyesal karena tidak mendapatkan content yang diharapkan, namun juga dirugikan karena bisa membahayakan komputer atau smartphone yang Anda gunakan.

Seorang analis keamanan internet dari Vaksincom, Alfons Tanujaya, menilai tautan video berjudul ‘Gadis Mabuk Setelah Pesta’ di Facebook hanya jebakan malware. Dimana para penjahat siber memanfaatkan Goo.gl url shortener dan dropbox sebagai media penyebar malware. Selain itu muncul varian baru dari Malware ini dengan judul wanita mabuk setelah pesta tentunya dengan gambar yang sengaja dibuat ‘menggoda’ untuk menjerat pengguna facebook.

“Sumber malware diperkirakan dari Malaysia dan saat ini administrator Facebook sedang bekerja keras membasmi posting-postingan yang menyebar dengan masif di wall pengguna Facebook terutama dari Indonesia dan Malaysia,” tutur Alfons seperti ditulis detik.com.
Tautan video berjudul ‘Gadis Mabuk Setelah Pesta’ di Facebook yang hanya jebakan malware akan mengarahkan mereka yang membukanya via mobile untuk mengunduh aplikasi di UC browser for Android.

Namun, jika menggunakan PC atau laptop, tautan tersebut akan mengarahkan ke sebuah link di Dropbox yang selanjutnya akan mengarahkan ke situs palsu YouTube. Nah, saat itulah pengguna akan diminta meng-install suatu aplikasi pembuka video, yang sebenarnya merupakan malware.
“Setelah codecnya diinstal tetap akan dikasih video di You Tube supaya korban tidak curiga. Tetapi sekarang video di YouTube tersebut sudah diblokir,” papar Alfons.



Lalu bagaimana cara bersihkannya???
  1. Buka browser Firefox Anda, terus ketikkan di address bar “about:addons” (tanpa tanda kutip)
  2. Pilih “Extensions” dan cari file inject dengan nama “Fullscreen 4.0” (lihat gambar)
  3. Hapus extensi “Fullscreen 4.0″ tersebut dan restart Firefox And.
Untuk pengguna Google Chrome
  1. Klik menu pojok kanan atas > Settings > Extensions atau dengan mengetik chrome://extensions di address bar
  2. Carilah extension dengan nama “Atas Berita
  3. Hapuslah dengan cara klik icon Trash (tempat sampah), kemudian restart Google Chrome
  Jika anda menggunakan Google Chrome dan Mozilla Firefox, pastikan untuk melakukan penghapusan malware tersebut di kedua browser tersebut. Semoga bermanfaat.

(*)Diadaptasi dari beberapa sumber