Jumat, 12 Juli 2013

Pengumuman SBMPTN 2013

Pengumuman hasil SBMPTN 2013 bisa dilihat di bawah ini:
Lampiran: 

Rabu, 03 Juli 2013

Menunggu Hasil UKG 2013



Di website Kemendikbud, saya belum pernah menemukan penjelasan secara resmi kapan hasil UKG 2013 akan diumumkan. Informasi yang dirilis Kemendikbud melalui media massa bahwa hanya 350 ribu yang akan dinyatakan lulus. Ini berarti sama jumlahnya dengan yang dinyatakan tidak lulus, karena peserta UKG online 2013 sekitar 700 ribu peserta.

Di internet beredar informasi bahwa hasil UKG akan diumumkan tanggal 30 Juni, namun hingga tulisan ini di upload, pengumuman itu belum keluar.  Setiap membuka website http://sergur.kemdiknas.go.id/sg13/, selalu muncul tampilan seperti di bawah ini.

Berhubung PLPG 2013 direncanakan pada bulan Agustus, maka bulan Juli ini hasil UKG 2013 pasti akan segera diumumkan. Yang lulus akan melanjutkan ke PLPG, yang tidak lulus masih belum jelas informasinya. Daripada memunculkan informasi yang belum jelas lebih baik penulis turut mendoakan, khususnya pengunjung blog ini, yang dalam status menunggu pengumuman mudah-mudahan lulus UKG, dan bila sudah menjadi guru yang bersertifikat, jadilah guru yang profesional.

Selasa, 02 Juli 2013

Tes penerimaan CPNS secara nasional akan digelar pada Agustus 2013


Tes penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) secara nasional akan digelar pada Agustus 2013. Diperkirakan tahun ini sekitar 110 ribu PNS memasuki masa pensiun. Pemerintah berencana membuka pengadaan CPNS baru sebanyak 169 ribu orang tahun ini. Jumlah itu sudah termasuk program penyelesaian pegawai honorer yang masih tersisa.
Kementerian Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) saat ini masih menunggu usulan kebutuhan CNPS dari daerah. Setiap daerah harus mengusulkan berapa jumlah CPNS yang dibutuhkannya. Kemenpan-RB masih akan melakukan penentuan kuota formasi jurusan dan usulan dari daerah.
Jumlah Pegawai Tidak Tetap (PTT) Kategori 2 yaitu yang tidak digaji dari APBN/APBD, jumlahnya mencapai 500 ribu. Setelah ditentukan jumlah kuota yang akan diterima untuk PTT K2, akan lakukan tes untuk pada Juli atau Agustus. Sementara untuk formasi dari umum akan diterima sekitar 60 ribu CPN.
"Untuk penerimaan dari kategori umum 60 ribuan," kata Wamen PAN-RB Eko Prasojo dikutip dari Tribunnews.com (10/05/2013)
Tes penerimaan Pegawai Tidak Tetap (PTT) Kategori 2, akan disamakan dengan tes penerimaan reguler, diantaranya tes kepribadian, tes potensi akademik dan tes wawasan kebangsaan. Tes CPNS ini akan dilaksanakan serentak pada Agustus 2013.
Untuk penerimaan CPNS dari pelamar umum dibagi untuk pemerintah pusat dan daerah. Penerimaan pegawai disesuai kebutuhan pemerintah pusat dan daerah. Wamen PAN-RB memperkirakan perekrutan pegawai tahun 2014 kurang lebih sama dengan penerimaan tahun ini. Baru pada tahun 2015 bisa lebih leluasa setelah pegawai honor mendapat prioritas.

Sumber : http://ppmp-kemdikbud.com/berita-107-tes-penerimaan-cpns-secara-nasional-akan-digelar-pada-agustus-2013.html